Sunday, February 26, 2012

Merubah Waktu Secara Manual Di Linux

Gue nulis ini sebenernya mau menginspiriasi linux users yang mau belajar linux dengan serius, tidak hanya point & click. Memang belakangan linux diciptakan sedemikian rupa untuk menghilangkan statement bahwa linux itu sulit, dan untuk memudahkan penggunanya. Tapi ini justru menghilangkan ciri dari OS unix basis linux itu sendiri yang menggunakan beribu-ribu perintah dalam mengoperasikan komputernya. Suatu kebanggaan tersendiri dan adalah nilai plus jika kita biasa menggunakan CLI (Command Line Interface) :) .


Langsung saja to the point, ini sebenernya pengalaman pribadi gue menggunakan GNU/Linux Slackware dengan DE (Desktop Environment) fluxbox. Seringkali setiap booting dan saya cek jam nya beda antara jam di kamar, jam di OS, sama jam di BIOS. Setinggan zona waktunya pun Jakarta, Indonesia +7 GMT. Padahal BIOS udah gue save dengan jam yang seharusnya, tp pas booting selalu berubah lagi. Yaudah curhat mulu kan jadinya gue, kalo mau tau jam lo sama atau tidak dengan bios cek dengan perintah berikut:

[fathiraz@slackware][~]
[#]date
Sun Feb 26 18:57:10 WIT 2012


Ket:
  Sun                 hari
  Feb                 bulan
  26                   tanggal
  18                    jam
  57                   menit
  10                   detik
  WIT                 zona waktu
  2012               tahun


Itu waktu di OS Linux nya, nah cek waktu biosnya pake hwclock.

[fathiraz@slackware][~]
[#]hwclock
Sun 26 Feb 2012 02:09:10 PM WIT -0.703874 seconds


Beda jauh banget yaa jam BIOS sama jam OS nya, gue baca-baca sendiri menggunakan perintah date kita bisa mengganti nya. Kalo mau ganti jamnya doang:

[fathiraz@slackware][~]
[#]date -s 14:09:00
Sun Feb 26 14:09:00 WIT 2012


Gue sendiri pernah ngalamin semuanya beda, dari tahun sampe detik. Nah kalo mau gantinya gini formatnya:

date nnddhhmmyyyy.ss

nn
> bulan (01-12)
dd > tanggal (01-31)
hh > jam (01-23)
mm > menit (01-59)
yyyy > tahun (4 digit)
ss > detik (00-59)



Misal kita mau ganti waktunya jadi jam 14:00:00 tanggal 4, bulan maret, tahun 2011.

[fathiraz@slackware][~]
[#]date 030414002011.00
Fri Mar 4 14:00:00 WIT 2011


Nah ini biar lebih praktis dan sekalian kita belajar bash programming, gue bikin bash scriptnya nih:


#!/bin/bash

lagi='t'
        echo -e "Waktu OS   : `date`";
        echo -e "Waktu BIOS : `hwclock`";
        read -p "Apakah sudah sama ? [y/t] " lagi;
        echo ""
while [ $lagi == 't' ] || [ $lagi == 'T' ]; do

        read -p "Masukkan jam [01 - 24]     :  " jam;
        read -p "Masukkan menit [01 - 60]   :  " menit;
        read -p "Masukkan tanggal [01 - 31] :  " tanggal;
        read -p "Masukkan bulan [01 - 12]   :  " bulan;
        read -p "Masukkan tahun [4 digit]   :  " tahun;

        date $bulan$tanggal$jam$menit$tahun.00;
        echo "" 
        echo -e "Waktu OS   : `date`";
        echo -e "Waktu BIOS : `hwclock`";
        read -p "Apakah sudah sama ? [y/t] " lagi;
        echo ""
done


Demikian tutorial singkat kali ini, selamat mencoba semoga sukses! salam imut

0 comments:

Post a Comment